Kamis, 27 Desember 2012

ADHD, gangguan pemusatan perhatian/ hiperaktif

Mata Dino berkedip-kedip terus sejak 2 minggu ini. Wah, barangkali terlalu ba­nyak main PS? Cacingankah? Matanya kelilipan debu? Atau bulu matanya tumbuh ke dalam sehingga membuat gatal? Kelilipan atau gatal karena bulu mata tumbuh ke dalam memang bisa terjadi. Cacingan sih rasanya tidak. Banyak lagi mitos tentang mata kedip-kedip. Sebenarnya kalau mata kedip-kedip menetap untuk waktu yang lama mungkin disebabkan tic. Susahnya, kalau tic sampai mengganggu sekali penampilan anak, bisa jadi kurang pede.
Bagaimana gejala tic?
Tic sering mulai muncul pada anak umur 5-10 tahun. Anak laki-laki tiga kali lebih sering dibandingkan perempuan. Sebanyak 6–12% di antara anak-anak mengalami tic. Biasanya mulai muncul sebagai gerakan otot-otot wajah, berupa mata berkedip-kedip. Mulut melakukan gerakan mencucu (monyong) ke depan atau menyeringai. Kepala seperti tersentak-sentak atau mengangguk-angguk, atau gerakan mengangkat bahu berkali-kali. Berkali-kali? Ya, memang itu ciri dari tic. Gerakannya terjadi berulangkali. Bisakah anak menahan tic? Bisa, tetapi usaha menahan gerakan tersebut justru sering membuat anak menjadi stres. Bila akhirnya gerakan tersebut muncul lagi, anak justru merasa lebih lega. Tic juga bisa muncul waktu tidur, walaupun ringan sekali.
Tic yang terbatas pada sebagian otot wajah disebut sebagai tic simpel. Lebih sulit lagi, gerakan bisa berubah menjadi gerakan yang lebih kompleks (disebut sebagai tic kompleks) berupa bertambahnya frekuensi, dan bertambah beratnya gerakan. Tubuh bisa sampai bergerak-gerak seluruhnya, bahkan sampai anak melompat-lompat. Bisa juga anak melengkungkan tubuhnya ke belakang sampai kita takut punggungnya akan patah. Tic juga sering muncul berupa batuk dehem-dehem. Diobati dengan berbagai obat batuk tidak akan sembuh. Tentu saja, karena penyebabnya bukan batuk betulan tetapi tic.
Celakanya, pada sebagian anak akan disusul munculnya tic suara, berupa suara menggeram yang berasal dari tenggorok, batuk, bersin atau menyalak. Yang paling berat adalah bahwa 8% di antara anak-anak tersebut mengalami koprolalia. Koprolalia berarti anak mengeluarkan makian bahasa kotor dan jorok tanpa dapat ditahan. Maaf, semua bahasa jorok yang pernah kita kenal dapat diucapkan oleh anak.
Tic simpelTic kompleks
Mengedip
Mengangkat bahu
Sentakan kepala
Mata bergerak melirik
Mengangkat hidung
Menyeringai atau mencucu
Mengeluarkan suara-suara tenggorok
Berdehem-dehem
Menggeram
Menyalak
Berteriak
Cegukan
Berdahak
Menjulurkan lidah
Melipat jari-jari
Menyentuh hidung berulangkali
Menyentuh orang lain
Mencium benda
Melompat-lompat
Kopropraksia (mimik jorok)
Sentakan kepala hebat
Mengangkat bahu hebat
Menendang-nendang

Sindrom Tourette

Tic berupa gerakan ditambah tic suara disebut sebagai sindrom Tourette. Ciri sindrom Tourette adalah:
  • Gejala tic dengan gerakan yang bermacam-macam ditambah tic suara pada saat bersamaan, walaupun tidak selalu berurutan.
  • Tic harus terjadi beberapa kali sehari, biasanya dalam beberapa rentetan serangan per hari dan menetap selama minimal satu tahun, tanpa periode bebas tic lebih dari 3 bulan berturut-turut.
  • Mulainya tic pada anak berumur kurang dari 18 tahun.
  • Gejala tic bukan disebabkan obat-obatan atau penyakit lain.

Mengapa anak dapat mengalami tic?

Sayangnya sampai sekarang ilmu kedokteran belum berhasil menjawabnya. Tidak ada yang tahu persis mengapa seorang anak dapat mengalami tic. Memang diduga ada bagian otak yang terganggu, terutama di daerah ganglia basalis, tetapi gangguan ini tidak bisa dideteksi dengan alat yang paling canggih sekalipun.
Gangguan bahan kimia otak seperti dopamin, serotonin dan lain-lain juga tidak luput dari pemeriksaan untuk mengetahui penyebab tic, tetapi hasilnya juga masih simpang-siur. Faktor genetik juga berperan. Di dalam keluarga sering ada beberapa orang yang mengalami tic.
Sebagian anak mengalami perburukan gejala setelah infeksi tenggorok oleh kuman streptokokus beta hemolitikus grup A. Keadaan ini disebut sebagai PANDAS (Pediatric Autoimmune Neuropsychiatric Disorders associated with Streptococcal infection).
Masalah lain adalah bahwa tic sering muncul bersamaan dengan berbagai gangguan lainnya misalnya ADHD (Attention Deficit Hyperactivity Disorder), gangguan obsesif-kompulsif, depresi, kecemasan, gangguan kepribadian, mengamuk, perilaku self-injurious, kesulitan belajar, gangguan tidur dan lain-lain. Semuanya merupakan hagguan kejiwaan yang memerlukan bantuan dokter ahli jiwa.
Tic yang baru muncul pada usia dewasa bukan tic sebenarnya, tetapi lebih dipengaruhi adanya faktor pencetus dari lingkungan. Demikian juga tic yang muncul setelah anak mendapat obat tertentu, mengalami cedera kepala, atau habis mengalami sakit serius. Bukan merupakan tic sebenarnya.

Bagaimana masa depannya?

Pada 26% anak, tic akan menghilang sendiri tanpa obat dalam waktu satu tahun. Selewatnya dari satu tahun, tic menjadi kronis. Walaupun menetap, gejala akan berkurang pada 46% anak. Yang memburuk hanya kira-kira 14% anak.
Bagaimana mengobati tic?
Tic berupa gerakan ringan tidak memerlukan terapi, karena sebagian besar akan hilang dalam 12 bulan. Tetapi kalau gerakannya mengganggu rasa percaya diri anak dan mengganggu kehidupannya. Karena itun harus mendapat obat. Demikian pula dengan sindrom Tourette, juga harus mendapat obat. Teknik terapi perilaku sudah banyak dicoba tetapi tidak ada yang berhasil.
Ada kira-kira 20 macam obat yang dapat digunakan untuk tic, tetapi lagi-lagi belum ada satupun juga yang 100% memuaskan. Apalagi obat-obat tersebut banyak mempunyai efek samping.
Referensi:
1. Pusponegoro HD. Tic dan sindrom Tourette. Pendidikan Kedokteran Berkelanjutan I. Kesehatan Anak XLIX, 2006
2. Singer HS. Tourette’s syndrome: from behaviour to biology. Lancet Neurol 2005; 4: 149–59
3. Rampello L. Tic disorders: from pathophysiology to treatment. J. Neurol 2006;253 : 1-15

Rabu, 19 Desember 2012

Mau Makan Ingat Kamu...

"Aku mau makan ingat kamu..." pasti Anda pernah mendengar lirik lagu seperti
ini.

Kedengarannya gombal, walau sebagian orang menganggapnya romantis.

Okelah, kita sebut saja romantis semi gombal.

Lirik semacam ini lumayan abadi, dari jaman Rinto Harahap, Pance Pondaag,
dan kemudian Obbie Mesakh sampai Maia Ratu pun menggunakan lirik ini.

Sebagian orang sudah mulai tidak percaya akan kenyataan lirik tersebut,
apakah benar-benar ada seorang lelaki misalnya, yang saat makan teringat
isterinya,

atau seorang wanita yang selalu bertanya,
"apakah suamiku juga makan enak siang ini?" ketika ia ditraktir makan oleh
teman-temannya di kantor.

Nah, jika Anda termasuk yang mulai ragu akan kenyataan lirik itu, simak nih
cerita berikut,

Sebut saja Minto, tidak etis jika saya menyebut nama aslinya, seorang office
boy di sebuah perusahaan swasta di Jakarta.

Penghasilannya sebagai OB tentu tak seberapa, untuk membayar kontrakan saja
sudah lebih setengah gajinya terpakai.

Sisanya hanya cukup untuk sepekan pertama, tiga pekan berikutnya "terserah
Allah..." katanya.

Minto pernah cerita, pernah selama sepekan ia, isteri dan anaknya tidak
ketemu nasi. Selama itu, hanya air putih dan singkong yang dimakan.

Entah kenapa selama sepekan itu pula tak satupun bos-bosnya di kantor yang
mentraktirnya makan seperti hari-hari biasanya,

"mungkin mereka lagi nggak punya uang, sama seperti saya," pikir Minto.

Pernah juga dua hari berturut-turut keluarga itu tidak punya makanan sama
sekali, kecuali beberapa lembar roti pemberian tetangga -yang sama-sama
ngontrak.

Suami isteri itu sepakat roti itu hanya untuk anak mereka satu-satunya,
karena belum tahu kapan mereka akan mendapatkan makanan berikutnya.

Dua hari itu pula suami isteri itu hanya meneguk air putih sebagai asupan
tubuhnya.

Beruntung di hari ketiga, seorang temannya silaturahim ke rumah dan melihat
wajah Minto yang pucat.

Segera ia membeli makanan dan sejumlah bahan sembako untuk keluarga itu.

Jika di kantor Minto mendapat jatah makanan, misalnya ada seorang karyawan
yang berulang tahun.

Ketika semua karyawan asik menikmati makanan, Minto menyimpannya untuk
dibawa ke rumah.

Nasi sekotak itu, katanya, lebih nikmat dimakan bertiga bersama isteri dan
anaknya.

Suatu hari, kantor tempatnya bekerja mengadakan sukuran dengan makan bersama
di kantor.

Hidangan prasmanan yang serba nikmat itu membuat Minto berpikir,
"Mudah-mudahan ada sisa yang bisa saya bawa pulang".

Suatu hari ada atasannya yang membeli beberapa pan pizza, semua karyawan
ikut mengerubungi meja dan mengambil satu persatu potongan pizza.

Sepotong pizza sudah di tangan Minto, namun ia tak segera melahapnya
meskipun perutnya sudah keroncongan.

"Minto, ayo dimakan... nggak doyan pizza ya?" ujar salah seorang karyawan.

Padahal Minto tengah berpikir, "isteri saya siang ini makan apa ya?"

Kalau ada undangan makan-makan dari tetangganya, misalnya sepulang dari
masjid usai sholat subuh berjamaah.

Minto selalui minta izin pulang dulu ke rumah dan tiba-tiba ia datang lagi
bersama isteri dan anak-anaknya.

Ia tak peduli apa kata orang lain, yang penting ia tidak ingin makan enak
sendirian sementara isteri dan anaknya cukup mendengar cerita indah,

"Tadi Ayah diajak makan di rumah pak anu... makanannya enak deh, nasi uduk,
pakai ayam goreng, sambang goreng, ...."

Yang menarik,
tahu betapa perhatian dan sayangnya sang suami,
isterinya pun bertindak sama.

Setiap kali ada tetangga yang datang ke rumah mengantarkan makanan, ia hanya
memberi sepertiga untuk makan anaknya, dua pertiga lagi disimpan untuk
menunggu dimakan bersama suaminya.

Hmm, ini yang namanya romantis, tidak gombal!

Buat kita, ada banyak Minto di sekeliling kita.

Semoga kita bisa lebih perhatian dan peka terhadap orang-orang di sekitar
kehidupan kita, baik di kantor maupun di rumah.

"Aku mau makan ingat kamu..." ingat keluarga, tetangga, teman, sahabat dan
kaum dhuafa, biar kita tidak berlebihan dan kekenyangan.

Tebak-tebakan yu...Jawab ya



1. Anda sedang mengikuti perlombaan balap. Anda mendahului posisi kedua. Anda sekarang berada pada posisi berapa?

2. Lalu, jika Anda mendahului posisi terakhir, maka Anda sekarang berada pada posisi?

3. Ayah Merry mempunyai lima anak, yakni Nana, Nini, Nunu, Nene.
Siapa nama anak kelima?

4. Jawab dengan cepat. Ambil 1000 dan tambah 40. Sekarang tambahkan lagi 1000, lalu tambahkan 30. Tambahkan lagi 1000, tambah 20. Tambah lagi 1000, dan terakhir tambah 10.
Jumlahnya berapa?

5. Berat mana air putih 1 Liter dengan air sirup 1 Liter?

6. Ayam laki-laki disebut? Ayam perempuan disebut? Mengapa dinamakan ayam?

7. Ada orang bisu masuk ke sebuah toko. Dia ingin membeli sebuah sikat gigi. Sesampainya di toko tersebut, dia memeragakan cara orang menyikat gigi. Karena penjual mengetahui apa yang dimaksud, orang bisu tersebut mendapatkan barang yang dia inginkan. Tak lama kemudian, ada orang buta yang masuk ke dalam toko tersebut. Dia ingin membeli sebuah kacamata. Apa yang akan dilakukannya?

8. Ada 2 orang yang sedang memperbaiki atap sebuah pabrik dengan cerobong asap yang besar. Keduanya jatuh ke dalam cerobong asap tersebut. Yang satu mukanya bersih, dan satunya mukanya hitam karena abu. Yang mana yang pergi ke kamar mandi untuk mencuci muka?

9. Seorang pria menggunakan pakaian berwarna serba hitam, celana hitam, sepatu hitam, kaos kaki hitam, sarung tangan hitam, dan kacamata hitam. Ia berjalan di sebuah lorong hitam. Seluruh lampu di lorong itu padam total. Kemudian, sebuah kendaraan berwarna hitam dengan lampu yang juga padam meluncur memasuki lorong. Namun tepat di depan orang itu kendaraan berhenti. Bagaimana mungkin pengendara kendaraan bisa melihat lelaki itu?

10. Ada dua bola lampu. Ukurannya wattnya sama. Masing masing lampu dihidupkan dengan batu batere yang berdaya sama. Jadi satu lampu satu batu batere. Lampu pertama posisinya hidup terus sedangkan lampu kedua posisinya hidup nyala hidup nyala. Pertanyaannya: Batere mana yang duluan habis dayanya?

11. Detektif M dimintai tolong seorang tuan tanah kaya untuk menyelidiki kasus pencurian uang. Tuan tanah itu bernama Prince A. Prince A berkata "Uang itu ada dalam sebuah amplop, tapi sekarang amplop itu isinya kosong. Pasti ada yang mencurinya!!" Detektif mencurigai ini pasti perbuatan orang dalam. Lalu menanyai penghuni rumah mewah itu satu persatu. Pertama adalah si sopir, Radithya. "Saya memang yg pertama membawa amplop itu, dan saya tahu itu isinya uang namun amplop itu langsung saya taruh di atas meja di ruangan pribadinya Tuan A" kata Radithya. Kedua si tukang bersih2, Faritz. "Saya memang melihat amplop diatas meja, saya tidak tahu isinya tapi saya merasa amplop itu sangat penting. Karena itu, saya lalu menyelipkannya di sebuah buku antara halaman 21 dan 22" ujar Faritz. Ketiga si nyonya tuan rumah, Ukhti Cool. "Hawa rumah sangat dingin, karena itu saya ingin menyalakan pemanas di ruang pribadi suami saya. Tapi saya melihat amplop itu sudah jatuh di bawah meja. Saya penasaran, karena itu saya buka, tapi ternyata isinya kosong" celotehnya. Detektif M benar2 bingung. Semua tersangka memiliki alibi, tapi semua tersangka juga ada kemungkinan mencuri. Bisa saja Radithya sudah mencuri sebelum menaruh di meja. Atau mungkin Faritz sebelum diselipkan di buku. Atau si nyonya pura2 membuka dan mengatakan bahwa amplopnya sudah kosong. Atau juga tidak menutup kemungkinan si Prince mengaku pura2 kecurian, padahal sebenarnya pelakunya justru dia sendiri? Ada yang mau membantu Detektif M memecahkan kasus ini? siapakah diantara ketiga orang itu yang mencuri?

12. Ada rumah 1 lantai. Pintunya warna merah. Jendelanya warna kuning. Gentengnya warna hijau. Temboknya warna putih. Pagarnya warna hitam. Cerobong asapnya warna orange.
Nah, pertanyaannya: tangganya warna apa?

13. Anda berada di sebuah ruangan. Di ruangan itu ada tiga buah saklar yang terhubung dengan tiga buah lampu di ruangan sebelah. Tiga buah lampu tersebut masing-masing berwarna merah, kuning, dan hijau. Sayangnya, Anda tidak tahu saklar yang mana yang berhubungan dengan lampu merah, kuning dan hijau tersebut. Anda juga tidak bisa mengintip ke ruangan sebelah dari ruangan tempat Anda berada sekarang. Meski demikian, Anda diperbolehkan untuk pergi ke ruangan sebelah hanya sekali, dan kemudian sekembalinya dari sana harus sudah bisa menentukan warna lampu yang berhubungan dengan masing-masing saklar tersebut.

14. Seorang ibu mempunyai 7 orang anak. 1/2 dari mereka adalah laki-laki. Bagaimana mungkin?

15. Seorang wanita yang menghadiri pemakaman ibunya, bertemu dengan seorang pria yang tidak dikenalnya. Dia berpikir bahwa pria ini adalah pria yang luar biasa dan merupakan pria impiannya. Sampai pemakaman berakhir dia tidak pernah meminta nomor telepon atau alamat pria ini. Beberapa hari kemudian, dia membunuh kakaknya. Apa motif wanita ini?

16. Seekor siput ada di dasar sumur dan sangat ingin keluar dari sumur tersebut. dia memutuskan untuk memanjat tembok sumur tersebut. setiap hari di mampu memanjat setinggi 3 kaki, tapi pada malamnya dia harus istirahat (setelah memanjat sepanjang hari) dan dia turun kembali 2 kaki. Jika kedalaman sumur 30 kaki, berapa hari yang diperlukan siput untuk keluar dari sumur tersebut?

17. Jika kamu hanya punya satu korek api, di saat cuaca sangat dingin, kamu masuk ke dalam suatu ruangan (gelap dan dingin) yang hanya ada sebuah lilin, heater, dan kayu bakar, mana yang seharusnya kamu nyalakan dahulu?

18. Seorang tukang kayu sedang dalam keadaan terburu-buru. Dia harus bekerja secepat mungkin untuk memotong suatu batang pohon/kayu dengan panjang 10 kaki, menjadi 10 potongan sama panjang. Jika setiap memotong dia membutuhkan 1 menit, berapa waktu yang diperlukan dia untuk memotong menjadi 10 bagian sama panjang?

19. Dua pesawat lepas landas bersamaan. Yang satu terbang dari Jakarta ke New York dengan kecepatan 500 mil/jam, sedangkan yang satunya lagi dari New York ke Jakarta dengan kecepatan 450 mil/jam (karena cuaca kurang baik). Pesawat yang mana yang lebih dekat ke Jakarta, saat kedua pesawat tersebut berpapasan?

20. Sebelum gunung everest ditemukan, gunung apa yang tertinggi di dunia?

21. - A berbohong pada hari Senin, Selasa, Rabu
- B berbohong pada hari Kamis, Jum'at, Sabtu
Kemudian A & B ditanya oleh seseorang. Pertanyaannya: Apakah kamu berbohong? A menjawab: Ya, kemarin saya berbohong. Lalu B menjawab: Ya, saya juga. Nah yang jadi pertanyaannya, pada hari apakah orang tersebut bertanya pada si A dan si B?

22. Ada 5 sapi, makan 5 rumput, habis dalam 5 hari
Kalo 3 sapi, makan 3 rumput. Habisnya berapa hari?

23. Angka 9 dari 1—100 ada berapa?

24. Pada suatu hari ada seorang gembala yang bernama Sultan. Walaupun di sekelilingnya hutan, ia membawa seekor kambing, singa, dan seikat rumput. Tak jauh dari situ, ia menemukan sebuah jembatan. Nah, di jembatan tersebut, ia melihat tulisan yang berbunyi "jembatan ini hanya cukup 2 orang saja". Jadi, ia tidak bisa pulang ke rumah pengembala tersebut. Pertanyaannya: Bagaimana semuanya bisa selamat sampai rumah pengembala walaupun jembatan ini hanya mampu menampung 2 orang saja?

25. Ayah - Ayam - Makan - Minum - Tujuh - Sate - Tusuk
Coba dirangkai menjadi satu kalimat!

26. Ada seorang ayah mengajak anaknya pergi. Tapi sayang ditengah perjalanan mereka mengalami kecelakaan. Sang ayah langsung tewas ditempat, sedangkan sang anak langsung dilarikan ke rumah sakit karena terluka parah. Saat sampai di rumah sakit, dokter yang menangani anak tersebut terkejut sambil berkata, "Loh, ini kan anakku?" Pertanyaannya, siapakah dokter tersebut?

27. Ada seorang pria yang tinggal di lantai paling atas di sebuah apartemen yang sangat tinggi. Setiap hari ia menggunakan lift menuju ke lantai dasar, meninggalkan apartemen itu lalu pergi bekerja. Sekembalinya dari kerja, ia hanya bisa naik ke separuh perjalanan saja, sisanya ia harus berjalan kaki menggunakan tangga, kecuali hari sedang hujan. Mengapa?

28. Ada 3 ibu. Tiap ibu mempunyai 2 anak. Ada 7 kursi. Tiap kursi bisa diduduki 1 orang. Bagaimana caranya supaya semua ibu dan anak-anaknya bisa duduk di 7 kursi itu?

29. Agus adalah ayah dari Budi. Agus adalah … dari ayahnya Budi

30.
Ada 3 sahabat, yakni si buta, si tuli, dan si bisu. Suatu hari si tuli mencuri uangnya si buta, lalu si bisu liat, dan ingin memberitahu kepada si buta. Pertanyaannya: bagaimana cara si bisu memberitahu kepada si buta kalau uangnya diambil si tuli?

31. Ada sebuah kapal layar berlayar keliling dunia. Pertanyaannya: bagian kapal mana yang menempuh jarak paling jauh?

32. Suatu hari ada 2 orang anak dan 2 orang bapak pergi memancing. Dari hasil memancing tadi masing-masing orang mendapatkan 1 ikan. Nah, semua ikannya tadi dikumpukan dan jumlah ikannya ada 3. Pertanyaannya mengapa jumlah ikannya hanya 3 sedangkan disitu ada 2 orang anak dan 2 orang bapak?

Kamis, 13 Desember 2012

Biasakan Anak Bermain Game Edukatif


kemajuan teknologi dan pengetahuan telah mempengaruhi daya pikir anak, telah banyak anak anak yang berubah karena perkembangan teknologi contohnya komputer, dengan mengenal komputer anak sudah lupa akan belajarnya melalui buku bisa dibilang lebih suka belajar dengan internet dan bermain game.
belajar melalui internet memang tidak salah, kadang mereka menyelengi dengan game game yang dikatakan tidak mendidik bagi perkembangan si anak.
biasakan si anak bermain game yang sifatnya edukatif mengapa saya katakan begitu karena secara tidak langsung akan memepengaruhi pola pikir mereka agar menciptakan atau membuat hal yang kreatif
berikut manfaat game edukatif yang dikutip omfenz.com dari hiasan rumah :
1. Bisa melatih sikap sportifitas dalam setiap permainan.
2. Bisa melatih kecerdasan motorik pada anak
3. Melatih anak untuk mengembankan pemikir kreatifnya
4.Logika serta reflek saraf yang memiliki kinerja yang sama saat bermain games.
5. Meningkatkan daya nalar serta mampu mengontrol diri dalam situasi apapun.

dengan begitu si anak akan belajar berbuat sesuatu untuk memecahkan suatu masalah, dan tentunya peran orang tua sangat penting bagi pertumbuhan si anak
banyak game game edukatif yang ada di internet bahkan di jual di toko toko.
bagaimana anda tertarik dengan game edukatif???berbagi bersama kami di comment bawah ini…

di sini link buat download game interaktif

Cara Pemberian Obat pada Anak dan Bayi

 Apa yang diperhatikan dokter saat memberikan obat pada bayi atau anak?
Saat meresepkan obat untuk bayi dan anak, dokter akan melihat:
  1. Diagnosa penyakit berdasarkan pemeriksaan fisik dan laboratorium (jika diperlukan).
  2. Usia bayi. Semakin kecil usia bayi semakin banyak obat yang belum boleh diberikan.
  3. Berat badan bayi. Dosis obat diberikan berdasarkan berat bayi sehingga penimbangan berat badan sangat penting.
Jika obat si kecil tersisa, bolehkah diberikan kembali bila suatu waktu ia mengalami penyakit yang sama?
Bergantung jenis obatnya, jika:
  1. Antibiotik. Tidak boleh! Apapun bentuknya baik itu sirup atau puyer. Antibiotik harus dihabiskan atau sesuai instruksi dokter.
  2. Racikan. Baik sirup maupun puyer sebaiknya tidak diberikan, dikhawatirkan terdapat jenis obat yang tidak bisa dikonsumsi kembali.
  3. Obat sirup. Boleh diberikan, misalnya obat penurun panas, batuk, pilek, dan lain-lain.
  4. Puyer, seperti obat kejang atau obat emergency lainnya, bisa diberikan asalkan kondisi obat tidak berubah, baik warna atau tekstur (menggumpal/tidak). Serta, berat badan atau usia bayi tidak jauh berbeda saat obat tersebut diberikan.

Obat sirup dapat tahan berapa lama setelah kemasannya dibuka?
Sebenarnya tidak ada waktu yang pasti. Ibu sebaiknya mengecek kembali kondisi dan tanggal kadaluwarsa obat.
Bagaimana cara penyimpanan yang baik untuk obat sirup sisa?
  1. Tutup botol obat dengan rapat, cuci/lap dengan air hangat untuk menghilangkan sisa obat di luar botol.
  2. Letakkan di tempat yang tertera dalam kemasan obat. Jika diminta di dalam lemari pendingin, sebaiknya tidak di freezer, tempatkan pada wadah terpisah yang tertutup agar tidak terkontaminasi dari sayuran atau bahan lainnya yang ada dalam lemari pendingin.
  3. Simpan dalam suhu ruangan yang terjaga (26 - 27 derajat Celsius) dan hindarkan dari sinar matahari langsung.

Bolehkah si kecil diberikan obat milik bayi atau anak lain?
Lihat kondisi si kecil. Prinsipnya boleh saja, terbatas obat untuk pertolongan pertama, misalnya penurun panas, asalkan usia atau berat badan antara bayi satu dengan lainnya tidak jauh berbeda, bisa menggunakan aturan pemakaian yang sama. Tapi bila berbeda berat badan maupun usianya tanyakan kepada apoteker Anda. Untuk obat-obat selain obat penurun panas disarankan untuk memeriksakan ke dokter agar pengobatan sesuai dengan kondisi dan dosis yang diperlukan.

Mana lebih baik, obat penurun panas golongan paracetamol atau ibuprofen?
Dua-duanya sama saja, namun kadang ada yang merasa lebih cocok menggunakan paracetamol dibandingkan ibuprofen atau sebaliknya.
Tapi biasanya untuk anak yang memiliki riwayat kejang atau panas yang sulit turun, dokter mungkin mengombinasikan 2 jenis obat penurun panas yang diberikan secara selang-seling.
Untuk kasus yang diduga demam berdarah dengue, pemberian parasetamol menjadi pilihan. Dikarenakan pemberian ibuprofen diduga dapat mengakibatkan turunnya jumlah trombosit.

Kapan boleh diberikan obat penurun panas ulang setelah pemberian yang pertama?
Pemberian diulang 4 - 6 jam setelah pemberian obat sebelumnya. Jika panas sulit turun, ibu dapat memberikan bayi minum lebih banyak dan mengompres badannya dengan air hangat.

Mana lebih baik, obat penurun panas lewat mulut atau anus?
Sama saja, namun obat yang diberikan melalui anus bereaksi lebih cepat. Tetapi pemberiannya disesuaikan juga dengan keluhan si kecil. Jika bayi muntah, obat akan diberikan melalui anus. Namun jika bayi menderita diare, akan lebih efektif jika obat diberikan lewat mulut.

Bolehkah menghentikan pemberian antibiotik sebelum waktunya?
Tidak boleh karena dapat menimbulkan resistensi/kebalnya kuman terhadap obat. Ibu juga tidak boleh mengganti aturan minumnya, misal: 4x1 menjadi 3x1 karena tiap antibiotik memiliki masa kerjanya sendiri. Seandainya si kecil terlewat 1x waktu minum antibiotik, Ibu tetap memberikannya sesuai petunjuk pemakaian dengan selang waktu lebih singkat, misalnya: seharusnya bayi minum obat pukul 9 tapi dipercepat menjadi pukul 6.
Benarkah pemberian antibiotik pada bayi dapat mengakibatkan gigi kuning saat anak besar?
Saat Ibu masih kecil, ada jenis antibiotik Tetracycline. Nah, jenis ini dapat menyebabkan gigi kuning saat si kecil besar. Namun jangan khawatir karena sekarang sudah jarang digunakan.

Apakah obat paten lebih baik daripada obat generik?
Antara paten dan generik memiliki kualitas yang sama. Dikarenakan memiliki kandungan yang sama pula. Obat paten biasanya jauh lebih mahal dibandingkan obat generiknya dikarenakan bahan tambahan, biaya pengemasan dan biaya promosinya. Namun kadang dokter meresepkan obat paten dikarenakan ada beberapa jenis obat yang belum tersedia generiknya.

Mungkinkah terjadi reaksi alergi pada bayi saat pemberian obat? Jika ya, bagaimana ciri-cirinya?
Reaksi alergi karena pemberian obat sangat mungkin terjadi.

Ciri-ciri yang timbul bergantung pada sistem apa yang terkena, misalnya:
  1. Pencernaan, ditandai bayi mengalami mual, muntah sampai diare.
  2. Pernapasan, ditandai dengan suara grok-grok akibat produksi lendir yang berlebih. Bahkan bisa sampai terjadi sesak napas.
  3. Kulit, timbul bercak-bercak merah, gatal sampai melepuh.
Reaksi alergi ini dapat timbul langsung sehabis obat diberikan atau bahkan beberapa hari setelahnya. Jadi, ibu disarankan untuk menyimpan copy resep maupun kuitansi pembayaran obat si kecil guna mencari tahu obat mana yang menimbulkan reaksi alergi. Dengan adanya data obat apa saja yang pernah digunakan, ibu dapat mengetahui riwayat pengobatan si kecil pula.

Apa tindakan orangtua jika bayinya mengalami reaksi alergi obat?
Yang pertama dilakukan adalah menghentikan penggunaan obat untuk menghindari reaksi yang lebih lagi.
Tindakan yang dapat dilakukan bergantung keluhan yang timbul, jika:
  1. Ringan, sebatas gatal dan merah-merah, Ibu cukup menghentikan pemberian obatnya dan beri obat topikal pada daerah yang terkena.
  2. Berat, seperti muntah-muntah, diare sampai sesak, segera hentikan pemberian obat dan bawa ke pusat kesehatan terdekat.

Bolehkah menaikkan/menurunkan dosis obat secara mandiri oleh orangtua?
Sebaiknya konsultasikan dengan dokter, jangan menurunkan/menaikkan dosis secara mandiri. Jika overdosis, dapat mengakibatkan gangguan hati dan ginjal pada jangka panjang. Namun, jika dosisnya kurang, maka obat tidak dapat bekerja secara optimal.

Bagaimana jika bayi memuntahkan obat?
Jika obat yang diberikan langsung dimuntahkan, Ibu bisa memberikan lagi dengan dosis yang sama. Namun jika si kecil muntah setelah 30 menit, Ibu tidak perlu mengulangi, karena usus akan menyerap sebagian besar obat pada waktu 30 - 45 menit setelah pemberian.
Hubungi dokter anak Anda, bila si kecil bolak-balik muntah. Pemberian dosis obat yang terlalu sering bisa menyebabkan muntah maupun diare, terutama pada beberapa jenis antibiotika. Kalau sudah begini, pemberian antibiotika bisa dilakukan dengan cara disuntik.

Bolehkah mencampur obat, misalnya obat sirup dicampur puyer?
Boleh, tetapi Ibu harus memerhatikan waktu pemberiannya. Jangan menggabungkan obat yang seharusnya diminum sebelum makan dengan obat setelah makan.

Manakah yang lebih baik, obat sirup atau puyer?
Sama saja, namun jika obat yang diresepkan jumlahnya banyak, maka demi kepraktisan biasanya dokter meresepkan obat racikan agar si kecil tidak perlu meminum banyak obat.

Bolehkah memberikan obat pada bayi dengan dicampur madu?
Anak-anak sering tidak nyaman dengan rasa obat yang sebagian besar pahit. Untuk memperbaiki rasa sebaiknya bisa diberikan air gula maupun madu murni. Namun kadang dikhawatirkan madu yang beredar belum tentu baik, kadar gula yang tinggi juga bisa menyebabkan batuk. Jika terpaksa harus memberikan puyer yang pahit, Ibu bisa meminta tambahan penetralisir rasa di apotek terdekat.

Bolehkah bayi langsung meminum susu setelah minum obat?
Bergantung jenis obatnya. Ada yang bisa namun ada juga yang menunggu 30 menit setelah pemberian obat, karena ada beberapa obat tertentu yang larut dalam susu.
Ada beberapa obat yang boleh diberikan bersama dengan susu. Misalnya sediaan serbuk Lactobacillus (yang biasa digunakan untuk mengatasi diare pada anak). Namun susu harus diminum semuanya agar obat yang diterima si kecil sesuai dengan dosisnya.

Tip mudah memberikan obat pada bayi?
  1. Ciptakan suasana yang santai, jika si kecil suka mendengar musik maka mainkan musik. Alihkan perhatian agar ia tidak tahu akan diberi obat.
  2. Hindari penggunaan suara keras saat memberikan obat. Gunakan nada lembut dan Ibu dalam kondisi rileks.
  3. Posisikan bayi dengan kepala lebih tinggi agar obat tidak masuk ke paru-paru. Umumnya, memberi obat pada bayi lebih susah, karena ia suka berontak. Makanya, posisi tubuhnya musti pas. Caranya? Pangku si kecil, lalu aturlah agar posisinya setengah duduk.
Catatan: Jangan menelentangkan bayi, sebab obat bisa masuk ke paru-paru. Khusus bayi, sebaiknya obat cair diberikan dengan pipet. Bayi kan belum bisa menelan dari sendok! Ada triknya agar obat tadi benar-benar ditelan si kecil. Misalnya, letakkan pipet di sudut mulut bayi, lalu secara perlahan-lahan keluarkan obat. Letakkan ujung pipet obat di bibir bawah si kecil, biarkan obat mengalir ke dalam mulut.

sumber

Kamis, 06 Desember 2012

Cara Membuat Wi-Fi Tethering (Portable Hotspot) dengan Ponsel Android

Sekarang ini paket koneksi internet unlimited semakin murah, baik di jaringan GSM maupun CDMA. Platform Android menerapkan sistem umum dimana koneksi internet juga terbuka untuk umum, tidak seperti BlackBerry yang menerapkan tarif khusus pada koneksi internetnya. Hanya dengan beberapa puluh ribu rupiah sebulan, kita dapat memanfaatkan koneksi internet tanpa batas melalui gadget Android tersebut, baik untuk dimanfaatkan sendiri, ataupun dibagi-bagi (tethering).
Nah, kali ini kita akan mencoba membuat koneksi Wi-Fi (area Hotspot) dengan HP Android melalui fitur tethering. Namun, metode ini hanya berlaku untuk handphone Android yang menggunakan sistem operasi Android 2.2 Froyo keatas. Untuk Android 2.1 Eclair ke bawah, fitur ini tidak tersedia, kecuali dilakukan root terlebih dahulu.


Cara mengaktifkan Wi-Fi tether atau menjadikan handphone Android sebagai “modem” via Wi-Fi:

  1.  Masuk ke menu Settings (pengaturan)
  2. Klik Wireless & Network (nirkabel dan jaringan)
  3. Klik Tethering & Portable Hotspot (pengikatan & hotspot portable)
  4. Beri tanda centang di Portable Wi-Fi Hot Spot (hot spot wi fi portable) atau pada beberapa tipe handphone Android, tulisannya adalah Mobile AP. Pengaturan lainnya tidak terlalu diperlukan.
  5. Setelah itu Anda hanya perlu mengaktifkan wi-fi di perangkat elektronik lainnya , misalnya laptop, tablet atau handphone lainnya dan ikuti prosedur di perangkat lain untuk dapat terkoneksi ke internet.

Cara menjadikan handphone Android sebagai modem menggunakan koneksi USB:

  1. Pastikan Anda sudah memiliki kabel data dan driver handphone sudah diinstall di komputer (driver biasa disertakan di CD pada paket penjualan – contoh Samsung Kies untuk Samsung Android).
  2. Hubungkan handphone Android dengan komputer menggunakan kabel data
  3. Masuk ke Settings (Pengaturan)
  4. Wireless & Network (Nirkabel dan Jaringan)
  5. Tethering & Portable Hotspot (Pengikatan & Hotspot Portable)
  6. Beri tanda centang pada tulisan “USB Tethering”
  7. Tunggu sebentar, komputer Anda sudah terhubung ke internet
Sumber